tips disini hanya berupa saran, karena akan tergantung pada tiap individunya...
1. Tetapkan tujuan
Membangun jejaring kerja merupakan sebuah proses yang relatif memakan waktu. Karena itulah Anda harus menetapkan tujuan dari upaya tersebut, misalnya dalam waktu beberapa bulan Anda sudah dikenal di komunitas marketing.
2. Jadikan sebagai kebiasaan
Menghadiri acara yang berkaitan dengan profesi merupakan kesempatan yang baik untuk memperluas jejaring kerja. Tetapi, banyak kesempatan lain yang sifatnya informal bisa digunakan untuk mengenal orang-orang baru dan menjalin komunikasi dengan mereka. Kenali orang-orang terbaik dalam sebuah jejaring kerja dan usahakan untuk memperkenalkan diri Anda pada mereka.
Anda bukan satu-satunya orang yang sedang berusaha membangun networking. Itu sebabnya Anda harus memikirkan alasan mengapa orang lain perlu menjalin jejaring kerja dengan Anda. Carilah kekuatan diri Anda dan pertimbangkan bagimana hal itu akan membantu Anda tampak menonjol. Bila perlu tulislah beberapa poin yang bisa menjadi bahan untuk membuka komunikasi.
4. Miliki daftar relasi
Saat ini tersedia banyak fitur buku alamat di ponsel yang bisa kita manfaatkan. Beberapa diantaranya bahkan bisa diisi informasi situs dan informasi lain tentang seseorang.
5. Ada tindak lanjut
Apa pun tujuan networking Anda, pastikan Anda membuat rencana tindak lanjut sebelum pembicaraan tersebut diakhiri. Tindak lanjut tersebut bisa berupa berjanji untuk menelepon kembali atau sesederhana mengirimkan email sebuah artikel yang menarik.
6. Selalu bawa kartu nama
Dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, informasi di kartu nama mungkin tak terlalu penting lagi. Namun, kartu nama bisa menjadi pengingat yang sifatnya fisik terhadap kontak baru.
7. Buat hubungan lebih dalam
Hanya bertemu sekilas dalam pertemuan, atau bahkan hanya secara online, adalah jenis hubungan yang dangkal. Perkenalan singkat tersebut bisa mejadi awal yang baik, tetapi Anda harus membuat hubungan lebih dalam, misalnya dengan bertemu saat makan siang atau mengirim email yang lebih panjang.
Sumber :
Wisebread
Editor :
Lusia Kus Anna
kompas.com
Sumber :
Wisebread
Editor :
Lusia Kus Anna
kompas.com
Comments
Post a Comment
terima kasih